
LENSAINDONESIA.COM: Film indie (independent) yang biasanya hanya bisa dinikmati oleh sebagian kalangan, kini bisa berbangga hati. Pasalnya, Lingkar Alumni Indie Movie yang merupakan gerakan dukung film indie kini masuk bioskop berkerjasama dengan rumah produksi Garin Nugroho berhasil menghasilkan sebuah karya film layar lebar yang bertajuk “ISYARAT”.
ISYARAT digarap oleh lima sutradara kawakan tanah air diantaranya, Monty Tiwa, Asmirandah, Reza Rahadian, Donny Alamsyah, dan Adhiyatmika dengan mengangkat tema anak muda yang memiliki kelebihan (gifted people)
“Terpilihnya lima sutradara tersebut dengan alasan mereka kita pandang telah menunjukan bakat sekaligus passion yang luar biasa untuk terus berkiprah di dunia film dan dua utama tersebut yang mendasari pemilihan kita pada lima sutradara terpilih ini,” kata Ifan Isfansyah selaku salah satu Produser Film ISYARAT di XXI Epicentrum, Kuningan, Jakarta, Selasa (10/12) malam.
Film ini juga mendapat dukungan penulis yang sudah tak asing lagi namanya di dunia perfilman Indonesia, TItien Wattimena dan Jujur Prananto.
Selain itu, beberapa aktor papan atas Indonesia seperti, Prisia Nasution, Revalina S Temat, Adinia Wirasti, Dion Wiyojko, Abimana Aryasatya dan Poppy Sovia juga menghiasi film ini.
“Hadirnya film ‘ISYARAT’ diharapkan dapat menjadi sebuah lokomotif bagi anak muda, baik yang tergabung dalam Lingkar Alumni Indie Movie maupun yang belum untuk lebih termotivasi dalam karya dibidang seni film,’ lanjut Ifan.
Diketahui, ISYARAT segera tayang pada 12 Desember 2013 diseluruh bioskop-bioskop Indonesia. @hendra
%7Cutmcsr%3D(direct)%7Cutmcmd%3D(none)%3B%2B__utmv%3D62464655.0e4d011d7cdfacede210b33683f3da21%3B)
from LensaIndonesia http://www.lensaindonesia.com/2013/12/11/isyarat-film-indie-sudah-masuk-di-bioskop.html
0 comments:
Post a Comment